Type Here to Get Search Results !

Dasriman.S.Sos.Kepsek SD Muhammadiyah 05 Ketaping Program Smart Surau Bentuk Karakter Siswa

 Dasriman.S.Sos.Kepsek SD Muhammadiyah 05 Ketaping Program Smart Surau Bentuk  Karakter Siswa Beriman, Bertaqwa Dan Berakhlak Mulia


SKJENIUS TIME LINE, Padang --Kepala Sekolah SD Swasta Muhammadiyah 05 Ketaping Kota Padang, Dasriman, S.Sos., menyatakan dukungannya terhadap Program Smart Surau yang digagas Pemerintah Kota Padang. Program ini merupakan upaya membentuk peserta didik menjadi individu yang beriman, bertakwa, dan berakhlak mulia.


Menurut Dasriman, Program Smart Surau menjadi salah satu terobosan penting dalam mengoptimalkan fungsi masjid dan musala sebagai pusat pendidikan dan pembinaan karakter generasi muda. Melalui integrasi teknologi, program ini tidak hanya memperkuat nilai-nilai keagamaan, tetapi juga menumbuhkan kebiasaan positif siswa untuk kembali memakmurkan masjid.


“Program ini sejalan dengan visi nasional dalam membentuk karakter anak bangsa. Kami di SD Muhammadiyah 05 Ketaping siap mendukung dan mengimplementasikannya dalam kegiatan belajar dan pembinaan siswa sehari-hari,” jelas Dasriman, S.Sos.


Ia berharap, melalui Smart Surau, siswa dapat tumbuh menjadi generasi yang cerdas secara intelektual, kuat secara spiritual, dan berakhlak baik, sehingga mampu menjadi teladan bagi lingkungannya.(Mislinda)